Update Blog

Btw sekarang saya sudah tidak melanjutkan pengembangan blog ini lagi, kalo ada kesalahan ataupun janji yg tidak dapat saya penuhi, saya minta maaf ya hehe, terima kasih buat kalian

Tuesday, December 25, 2018

Kereta Api Sancaka Pagi dan Sore

Selamat datang semuanya, apa kabar kalian ? Semoga dalam keadaan baik-baik saja dan saatnya aku membahas sebuah kereta lagi. Sekian lama tidak melanjutkan pembahasan kereta semacam ini. Tenang sedulur-sedulur, buat sekarang sudah ada penyegaran yaitu ditambah selingan postingan dari instagramku @spoormania35 yang aku handle juga hingga saat ini. Isinya video momen melintas kereta api dan foto yang berhubungan dengan perkeretaapian, hitung-hitung juga buat arsip foto dan video untuk blog ini. Kalau cinematic video sekarang ini belum sanggup hehehe.....

Kereta Api Sancaka, baik untuk pagi dan sore, adalah kereta kelas campuran dengan rute keberangkatan Yogyakarta-Surabaya dan sebaliknya PP. Awalnya tipe kelas yang dirangkai berupa eksekutif dan bisnis, sekarang "diregenerasi" untuk yang kelas bisnis menjadi ekonomi plus (batch 2016). Lebih detailnya aku jelaskan di beberapa paragraf selanjutnya


Bagiku, kereta ini mempunyai sejarah penting terutama sejarah personalku dengannya. KA Sancaka pernah ditempeli livery batik pada kereta makannya beberapa tahun yang lalu, yang dimana menurutku keren banget.

Kemudian, kalaupun pengen ke Surabaya rasanya kereta ini menjadi salah satu pertimbangan buat tripku selanjutnya. Memang banyak pengennya aku hehehe... But at least, salah satu yang diprioritaskan yaitu kereta ini, Insya Allah. Walaupun secara frekuensi perjalanan menurutku dirasa masih kurang yang padahal termasuk lintas penglaju yang ramai dilalui, lintas "Yogyakarta-Solo-Surabaya"; sekaligus tidak sedinamis bus surabayaan; karena ini kereta yang pengen bisa aku coba lagi bukanlah menjadi sebuah permasalahan



Berbicara pengen mencoba kereta ini lagi, KA Sancaka yang kebetulan untuk pagi (dari Solo menuju Surabaya) menjadi kereta jarak menengah-jauh pertama yang aku tumpangi. Jadi ada kesan tersendiri yang bahkan dibanding sekarang ada perubahan yang signifikan. Dari fasilitas pendingin udara yang sebelumnya masih kipas angin, charger, kursi yang dulu kulitnya berwarna hijau tua sekarang abu-abu terang, livery jadulnya yang mengangenkan walaupun lupa wkwkwk. Tidak hanya itu, jaman itu dimana kalo nyetak tiket berisiknya minta ampun, masih banyak penumpang nongkrong di bagian bordes. Dan masih banyak lagi hehehe...

Oh ya, sebenarnya aku ceritakan saat masih kelas bisnis. Sekarang sudah diganti dengan ekonomi plus batch 2016 yang menurutku kurang direkomendasikan. Oot, walaupun untuk yang sekarang2 ini sudah ada peningkatan kenyamanan kursi, visibilitas luar bersamaan dengan posisi kursi yang berlawanan arah laju kereta membuat sebagian orang menjadi pusing. Bukannya yang sebelumnya juga sama ? Tapi bedanya saling berhadapan buat yang lama. Sebenarnya masalah posisi hadapan kursi model 2016 ke bawah dengan di atasnya kembali ke selera kalian. Buatku demen bagian pertama (eh malah curhat haha...)





Selamat hari raya Idul Adha bagi yang menjalankannya (entah kemarin atau yang sekarang ✌️✌️) ~ KA Sancaka Sore arah Surabaya dengan kualitas "penting direkam"πŸ˜‚. Entah mungkin autofokusnya agak kacau kalo diarahkan ke bagian mengkilap seperti stainless steel ini. fyi sehari sebelum ini, kereta eksekutifnya masih menggunakan yang lama. Jadi setelah itu sudah dipastikan permanenπŸ˜— ~ πŸ“·: Xiaomi Redmi 4X 🏞️: Manahan, Surakarta #kereta #keretaapi #keretaapiindonesia #keretaapikita #kai121 #sancaka #omahsepur #dipolokomotifjatinegara #dipolokomotifmojosari #rail #railway #railways #railfans #railfansindonesia #cc206 #cc20613100 #train #transport #indonesianrailways #indonesianrailway #xiaomi #redmi4x #surakarta #kotasolo #solo #manahan #instatrain #rollingstock
A post shared by spoormania35 (@spoormania35) on

Setelah itu ada sedikit perubahan lagi. Pasca diregenerasinya KA Taksaka, KA Sancaka sering merangkai eksekutif dari kereta tersebut. Beberapa bulan setelahnya kembali lagi seperti sebelumnya, tetapi dibarengi penambahan jumlah unit eksekutif yang dirangkai kereta ini. Bisa saja hasil migrasi dari kereta lain yang sekarang ini juga diregenerasi menjadi "si kaleng" eksekutif batch 2018, seperti pada KA Taksaka tersebut. Jadi yang semula 8 buah kereta (tidak termasuk pembangkit dan kereta makan) menjadi 10 buah, dengan jumlah unit ekonomi plus yang sama yaitu 3 buah saja.

Kedepan, KA Sancaka Pagi dan Sore akan menjadi salah satu kereta yang dapat menikmati lancarnya jalur double track (DT) dari Solo menuju Surabaya. Yang paling diuntungkan juga KA Bangunkarta karena untuk single track hanya dilalui di lintas Semarang-Solo. Kembali lagi, aku berharap bisa dibuat lebih frekuentif menjadi 6/8 perjalanan sehari, dari yang sekarang 4 kali saja. Mengingat banyaknya demand untuk kereta ini dan siapnya jalur DT tersebut untuk menampung kereta lebih bejibun lagi.





KA Sancaka Pagi arah Yogya yang hampir kobong πŸ’¨πŸ’¨. Kali ini keretanya terlihat lebih panjang, dan ternyata kenapa tidak dirangkai dengan eksekutif 2018 karena masih belum resmi. Masih bisa bersyukur karena suatu saat aku mau mencoba ekse lama😁. ~ Terima kasih sedalam-dalamnya, akhirnya teman2 yang mengikuti perkembangan postingan2 transportasi umum dari saya sudah menembus angka 100. Bisa dikatakan 2 tahun sejak postingan pertama baru sekarang bisa merasakannya. Thanks for your support πŸ™πŸ™πŸ™ ~ Spesial juga, akhirnya aku kali ini sudah ganti spot 🀣🀣 ~ πŸš‚: KA Sancaka Pagi πŸ“·: Xiaomi Redmi 4X 🏞️: Gilingan, Surakarta ~ #kereta #keretaapi #keretaapiindonesia #keretaapikita #kai121 #lodaya #lodayapagi #dipolokomotifmojosari #dipolokomotifjatinegara #instatrain #cc201 #cc20613100 #train #transport #rail #railway #railways #rollingstock #omahsepur #railfans #railfansindonesia #indonesianrailways #manahan #surakarta #kotasolo #solo #xiaomi #redmi4x #spoormania35
A post shared by spoormania35 (@spoormania35) on

Terima kasih yang sudah meluangkan waktunya untuk membaca postingan ini. Silahkan buat kritik atau sarannya di kolom komentar bawah, dan silahkan dibagikan juga ke sosial media kalian jika memang suka. Maaf kalau ada kesalahan dari aku :))

So Much Thanks and Goodbye... ;D





Berlanjut ke KA Sancaka Pagi tujuan Surabaya, ditarik CC 206 13 79. Aku jadi pengen ngetrip (parsial aja) salah satu opsinya kereta ini. Karena penasaran apakah kereta eksekutifnya bertambah karena penumpangnya juga semakin banyak. Tapi belum sekarang πŸ˜‚πŸ˜‚. Btw dapet salam dari masinis, walaupun entah disini kelihatan apa enggak. Mungkin dikira aku ambil foto, padahal enggak 🀣✌️ ~ πŸš‚: KA Sancaka Pagi πŸ“·: Xiaomi Redmi 4x 🏞️: Manahan, Surakarta ~ #kereta #keretaapi #keretaapiindonesia #keretaapikita #kai121 #sancakapagi #sancaka #dipolokomotifmojosari #dipolokomotifjatinegara #instatrain #cc206 #cc20613100 #train #transport #rail #railway #railways #rollingstock #omahsepur #railfans #railfansindonesia #indonesiantrain #indonesianrailways #manahan #surakarta #kotasolo #solo #xiaomi #redmi4x #spoormania35
A post shared by spoormania35 (@spoormania35) on

No comments:

Post a Comment

Minta feedbacknya dong, biar blog ini bisa berkembang dan semakin membaik ;D